AdvertorialSulawesi Barat

Besok, Dinas Perikanan Sulbar Akan Distribusi 2,6 Ton Ikan Guna Tekan Inflasi Jelang Lebaran

×

Besok, Dinas Perikanan Sulbar Akan Distribusi 2,6 Ton Ikan Guna Tekan Inflasi Jelang Lebaran

Sebarkan artikel ini

Mamuju, Beritaini.com – Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat melalui Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) melakukan intervensi kebutuhan ikan dalam membantu warga jelang perayaan Idul Fitri.

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sulawesi Barat, Khaeruddin Anas, menyampaikan pendistribusian ikan akan dilakukan besok, Senin 17 April 2022, ke pelaku usaha ikan di Pasar Sentral Mamuju (Pasar Baru/Pasar Regional Mamuju dan Pasar Lama)

Sebanyak 2 Ton Ikan laut dan 600 Kg ikan bandeng akan didistribusikan ke pasar-pasar guna menekan inflasi utamanya pada komoditi ikan jelang lebaran.

“Menjelang idul fitri, kebutuhan untuk pangan murah sangat diharapkan masyarakat di Mamuju. Kita juga berharap dapat menekan inflasi yang tentu sangat berpengaruh pada kinerja ekonomi Sulbar, terutama menekan agar tidak menjadi penyumbang inflasi, khususnya komoditi ikan,” ujar Khaeruddin Anas Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Sulbar, Sabtu 16 April 2023.

Baca juga:  Perspektif Kapolda Sulbar Jaga Kamtibmas Mulai Dari Sholat Subuh Berjemaah

Diharapkan dengan distribusi ikan ini dapat menjamin ketersediaan ikan yang lebih murah jelang perayaan hari besar umat Islam.

Khaeruddin Anas juga mengungkapkan pendistribusian ikan ke pelaku usaha di pasar-pasar Mamuju karena kondisi produksi ikan nelayan Sulbar yang kurang sehingga harus mengambil dari daerah lain.

“Karena kondisi produksi ikan dari nelayan di Sulbar kurang, kami ambil dari Parigi Mutong Sulteng,” pungkas Khaeruddin.(*)