Mamuju

Bupati Sutinah Suhardi Kerahkan Jajarannya Bantu Korban Kebakaran

×

Bupati Sutinah Suhardi Kerahkan Jajarannya Bantu Korban Kebakaran

Sebarkan artikel ini
Mamuju, Beritaini.com – Musibah kebakaran yang menimpa sebagian warga yang berlokasi di samping SPBU Simbuang Kecamatan Simboro Kelurahan Simboro, mendapat perhatian dari Bupati Mamuju Sutinah Suhardi, Jumat 18 Agustus 2023.

Sutinah Suhardi bersama jajaran terkait, seperti BPBD Mamuju, Dinas Sosial, Basnas, Tagana, PMI dan Dinas Kesehatan untuk melakukan tanggap darurat pada korban yang ditimpa bencana kebakaran tersebut.

Pantauan BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Mamuju, 29 rumah dinyatakan hangus terbakar, 30 Kepala Keluarga (KK) dengan 124 jiwa terdampak dalam peristiwa kebakaran pada Kamis malam 17 Agustus 2023, sekitar pukul 23:30 dan saat ini korban terdampak berada di tenda pengungsian BPBD Mamuju dan Dinsos Mamuju.

Baca juga:  Aplikasi Banua Diskominfo Sulbar Langkah Strategis Penanganan Program 4+1

Bupati Mamuju, Sitti Sutinah Suhardi mengungkapkan bahwa saat kejadian, pihaknya telah berkoordinasi dan memerintahkan kepada BPBD, Dinsos, Dinkes, Tagana PMI dan BAZNAS untuk melakukan tanggap darurat.

“Jadi kami sudah turunkan dari tadi malam pas kejadian dari BPBD, bersama dengan Tagana, sudah membangun tenda-tenda darurat untuk menampung para korban kebakaran untuk sementara,” tutur Sutinah.

“Dan hari ini saya datang juga bersama bersama dengan teman-teman PMI, BAZ, dari pemkab sendiri dan kemensos sendiri untuk memberikan bantuan ke para korban,” imbuhnya.

Nampak BPBD mamuju bersama Tagana dan Dinsos masih terus melakukan asesmen untuk memastikan kebutuhan para korban dan kerugian yang ditimbulkan akibat kebakaran.

Baca juga:  Ijazah Ado Mas'ud Clear, KPU Mamuju: Sudah Ada Pengakuan Kampus dan L2Dikti

“Dari BPBD mereka masi asesmen apa-apa saja kebutuhan para korban, selanjutnya akan dilaporkan kepada saya,” tandas Sutinah.

Sutinah juga memberikan semangat bagi para korban saat menyapa mereka di tenda pengungsian.

“Untuk para korban, mohon bersabar karena ini ujian ya, karena kita tidak tahu namanya musibah itu tiba-tiba datang. Apalagi rumah warga rata-rata terbuat dari kayu tambah lagi jualan bensin, tabung gas jadi apinya cepat sekali merembet dari rumah kerumah,” jelas Sutinah.

Bantuan yang disalurkan oleh Pemkab Mamuju berupa logistik, sembako dan makanan siap saji di posko pengungsian. Bantuan itu diserahkan secara simbolis Bupati Mamuju kepada lurah Simboro.(*/Ed)