Home

10 Kuda Asal Polman Ikuti Kejurnas Pacuan Kuda di Manado

×

10 Kuda Asal Polman Ikuti Kejurnas Pacuan Kuda di Manado

Sebarkan artikel ini

Manado, Beritaini.com-Sebanyak 10 Kuda Asal Polewali Mandar siap berlaga diarena Kejurnas pacuan kuda di Manado besok Sabtu, 22 Desember 2018.

Kejurnas pacuan kuda tak hanya sekedar lomba, namun dapat menjadi daya tarik tersendiri bagi dunia pariwisata.

Menurut ketua tim asal Sulbar Norman, ke 10 kuda pacu itu telah direkomendasikan Pordasi Sulbar telah tiba di lokasi pacuan kuda Maesa Tompaso Minahasa Manado beserta para jokinya.

“10 kuda ini siap berpacu di kejurnas ke 52 Menado,” kata Norman melalui pesan pendek, Jumat, 21 Desember 2018.

Ke 10 Kuda pacu asal Sulbar ini akan menghadapi peserta dari DKI, Yogya, Jawa Barat, Jawa Timur, Sumatra, Sulteng dan tuan rumah Sulut.

Baca juga:  Diseminasi Informasi P4GN BNNP Sulbar Dihadiri Organ Media dan Wartawan

Sementara itu, Ketua Pordasi Polman Raden Mulyo mengatakan kondisi kuda yang satu minggu sebelum lomba sudah ada di Manado ini untuk penyesuaian lingkungan.

” Alhamdulillah kondisinya sehat dan siap Berlaga dikejuaraan Nasional,” pungkasnya. ( Bur)