Mamuju, Beritaini.com – Atlet muda Federasi Olahraga Karate-DO Indonesia (FORKI) Mamuju akan mengikuti kejuaraan Karate Open Turnamen AIM CUP Polman pada tanggal 09-12 Januari 2020 mendatang.
Ketua FORKI Mamuju Muhammad Yani,SH,M.Si, mengungkapkan, “kita memberangkatkan 30 atlet setelah melakukan seleksi dari beberapa perguruan yang ada di Mamuju untuk mengikuti kejuaraan AIM CUP ini,” tuturnya disela-sela persiapan pemberangkatan kontingen Mamuju, Rabu (08/01).
“Dari sisi fisik dan teknik mereka sudah siap, dan mereka juga sudah biasa mengikuti beberapa kejuaraan-kejuaraan, baik tingkat lokal maupun tingkat nasional,” tambah Muhammad Yani.
“Kader kita luar biasa, mereka masih usia-usia dini, dengan usia ini mereka tentu bisa berprestasi dan lebih meningkat kedepan. Target kita mengejar prof-prof (profesional – red) di Mamuju ini, sehingga kita sudah punya kader-kader untuk persiapan tersebut,” harap Muhammad Yani.