Makassar, Beritaini.com – Badan Meteorologi Kimatologi Geofisika Makassar (BMKG) bersama Dinas Pekerjaan Umum Kota Makassar senantiasa berkoordinasi terkait dengan cuaca.
“Jadi setiap hari itu kami mendapat informasi dari BMKG, apakah Makassar hujan hari ini, semisal hujan bagaimana volume hujannya, ” ujar Fuad via whats app, Senin (23/10).
Kabid Drainase dan PSDA Dinas PU Makassar Fuad Azis mengatakan koordinasi ini untuk mengetahui apakah akan terjadi hujan di Kota Makassar.
Lanjut Fuad, saat BMKG menginfokan bahwa akan terjadi hujan lebat pastinya ia melakukan kesiagaan di titik strtegis untuk antisipasi genangan.
“Alhamdulilah komunikasi kami lancar. Pastinya ini semua untuk warga Makassar, ” tambahnya. Terkait dengan cuaca hari ini, PU Makasssr merilis cuaca yang akan berlangsung di Makassar dan sekitarnya.
Pagi hari : Cerah dan berpotensi terjadi hujan ringan di wilayah Selayar, Bantaeng, Bulukumba, Jeneponto, dan Takalar.
Siang dan sore hari : Cerah – berawan dan berpotensi terjadi hujan ringan di wilayah Maros, Barru, Sungguminasa, Pangkajene, Rantepao, Palopo, Enrekang, Belopa, Masamba, dan Makale.
Malam hari : Berawan dan berpotensi terjadi hujan ringan di wilayah Palopo, Rantepao, Masamba, dan Malili.
Dini hari : Berawan dan berpotensi terjadi hujan ringan di wilayah Makassar, Maros, Pangkajene, dan Barru.(*)