Olah Raga

Hadirkan HIKMA FC, Ini Harapan Ketua HIKMA Sulsel

×

Hadirkan HIKMA FC, Ini Harapan Ketua HIKMA Sulsel

Sebarkan artikel ini

Makassar, Beritaini.com – DPW HIKMA (Himpunan Keluarga Massenrempulu) Sulawesi Selatan membentuk Club Sepak Bola, Hikma FC, yang beranggotakan remaja-remaja warga Massenrempulu atau yang berasal dari Kabupaten Enrekang, di ruang rapat Dinas PU Kota Makassar, Jum’at (18/08).

Ketua HIKMA Sulsel, Muh. Ansar, mengungkapkan bahwa, pembentukan Club Sepak Bola ini merupakan Program Kerja Bidang Pemuda dan Olah Raga DPW Hikma Sulsel.

Muh. Ansar menambahkan, “dengan terbentuknya club sepak bola ini maka akan melahirkan bibit-bibit pemain sepak bola yang diharapkan mampu berprestasi di tingkat daerah maupun nasional,” harapnya.

“Eksistensi club olah raga ini juga sebagai wadah pengembangan prestasi bagi remaja agar mampu meminimalisir dampak kriminalitas yang biasanya dilakukan oleh para remaja,” pungkas Muh. Ansar yang juga Kepala Dinas PU Kota Makassar.(**)

Baca juga:  Kejurda Balap Motor Meninggalkan Catatan Kelam, KONI : Kami Turut Berduka Cita

 

 

 

 

Example 300250