Cek Fakta

CEK FAKTA: Bantuan BLT PKH Tahap 1 Keluar, Segera Daftar, Ini Faktanya

×

CEK FAKTA: Bantuan BLT PKH Tahap 1 Keluar, Segera Daftar, Ini Faktanya

Sebarkan artikel ini

Cek Fakta

Mamuju Tengah, Beritaini.com – Salah satu modus penyebaran hoax yang digunakan para pelaku penyebar hoax, adalah memanfaatkan isu bantuan sosial, yang mudah diakses oleh masyarakat, seperti bantuan rumah sejahtera, bantuan langsung tunai, bantuan pangan.

Nah, Sabtu 23 Maret 2024, di sejumlah group media sosial warga Mamuju Tengah seperti Facebook dan WhatsApp, beredar massif pesan berantai, dengan isi pesan :

𝑲𝒂𝒃𝒂𝒓 𝒈𝒆𝒎𝒃𝒊𝒓𝒂 𝒑𝒆𝒎𝒆𝒓𝒊𝒏𝒕𝒂𝒉 𝒂𝒌𝒂𝒏 𝒎𝒆𝒎𝒃𝒆𝒓𝒊𝒌𝒂𝒏 𝒃𝒂𝒏𝒕𝒖𝒂𝒏 𝒕𝒂𝒎𝒃𝒂𝒉𝒂𝒏 𝑩𝑳𝑻 PKH Tahap 1 𝑹𝒑 400.000

Segera Daftarkan Diri Anda Sebelum Ditutup

1. Pencairan Bantuan tidak di pungut biaya sepeserpun
2. Buka websitenya dan segera daftarkan Diri Anda Untuk Mendapatkan dana BLT PKH Tahap 1
3. Batas Pendaftaran Sampai Maret 31 2024

Baca juga:  Cek Fakta: Vidio Kehancuran Kota di Gaza Beredar, Ini Faktanya

Klik Pada link dibawah untuk mendaftar
https://bpnt2024.site/?v=cekbansos

Setelah mendaftar pada link di atas, Bantuan BLT PKH Tahap 1 akan disubsidikan setelah 1×24 jam

Pesan berantai ini beredar di dua group besar orang Mamuju Tengah, Info Terkini Mateng dan Info Terkini Tobadak, bahkan pada chat private, juga ikut terbagikan.

Olehnya, memastikan kebenaran pesan berantai tersebut, tim CekFakta segera melakukan penelusuran dikolom pencarian google.com, dan tim menemukan sejumlah link berita, baik nasional maupun daerah memuat informasi pesan berantai yang identik dengan pesan berantai yang beredar di group orang Mamuju Tengah.

Mencermarti sejumlah link yang menginformasikan pesan berantai yang identik, tim CekFakta kami menelusuri setiap link tersebut, dan ternyata Faktanya, pesan berantai tersebut, ditemukan beredar sejak tahun 2022 lalu, tepatnya di bulan Februari, dalam bentuk tersanggah, bahwa pesan itu tidak benar.

Baca juga:  Cek Fakta: Ribut Tentara Cina dan TNI

Kesimpulan

Berdasarkan penelusuran tim CekFakta kami, maka disimpulkan bahwa pesan berantai terkait pendaftaran penerima bantuan BLT PKH tersebut adalah HOAX, dan tidak diketahui sumber penanggunggawabnya.

Olehanya, tim CekFakta kami meminta kepada khalayak kiranya, tetap mencermati kebenaran sumber informasi setiap informasi yang akan di share, sehingga tidak terjebak dalam berita bohong atau Hoax.

Berikut link yang menjadi rujukan hasil penelusuran tim CekFakta kami :

https://kepripedia.com/hoaks-link-daftar-bantuan-tambahan-blt-pkh-tahap-1-rp-400-000/

https://tangerangkota.pikiran-rakyat.com/metropolitan/pr-3477852622/pendaftaran-bantuan-tambahan-blt-pkh-rp400000-begini-penjelasan-kepala-dinsos-tangerang?page=all

https://www.klikbantuan.com/bantuan-sosial/103912034140/hati-hati-penipuan-pemerintah-akan-memberikan-bansos-atau-bantuan-tambahan-blt-pkh-tahap-1-rp-400000-sesuai-prosedur-kemensos

https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4992626/cek-fakta-hoaks-pesan-berantai-pendaftaran-penerima-bantuan-sosial-pkh-tahap-

(Ftr)